Jalan Pintas Untuk Shutdown

        Anda tentu telah mengenal command line C:\WINDOWS\SYSTEM32\SHELL32.DLL, USER.EXE/EXITWINDOWS , untuk mematikan Windows 9x lewat shortcut. Di Windows XP dan Vista, command line itu tidak berlaku lagi.

Tetapi kita masih bisa membuat shortcut untuk shutdown, restart, dan logoff. Caranye begini:

1. Buat shorcut baru dengan klik kanan di desktop dan pilih [New] > [Shortcut ...] 

2. Pada field Location of the items ketiklah:

     a. C:\windows\system32\shutdown.exe /s untuk shutdown

     b. C:\windows\system32\shutdown.exe /r untuk restart

     c. C:\windows\system32\shutdown.exe /l, atau

         C:\windows\system32\logoff.exe /r untuk untuk logoff.

3. Klik [Next] lalu tulis nama untuk masing-masing shortcut

4. Klik [Finish]